4 Tips Memilih Jasa Sewa Tenda Sidoarjo – Dalam beberapa kegiatan atau acara, tenda dibutuhkan untuk menaungi baik dari hujan maupun panas. Tentu saja, pemakaian tenda ini harus sesuai dengan tujuan penggunaan tenda. Jangan sampai Anda salah memilih tenda untuk acara outdoor tapi Anda datang ke tempat penyewaan tenda berkemah. Itu merupakan suatu kesalahan fatal yang tidak boleh dilakukan.
Supaya Anda puas dengan tenda yang akan digunakan maka Anda harus memilih tempat jasa penyewaan tenda yang tepat. Untuk acara outdoor, datanglah ke tempat penyewaan tenda khusus untuk event. Namun, jika Anda masih bingung dalam menentukan tenda seperti apa yang harus disewa meskipun sudah datang ke tempat yang tepat, Anda mungkin harus mengikuti tips di bawah ini.
Pilih Jasa Penyewaan Tenda yang Sudah Berpengalaman
Memilih tempat penyewaan tenda Sidoarjo yang berpengalaman adalah langkah awal yang harus dilakukan jika ingin mendapatkan tenda yang sesuai. Tempat penyewaan tenda yang sudah berpengalaman mampu memberikan layanan pendirian tenda yang kokoh, tidak mudah roboh, apalagi bocor-bocor. Penyewaan tenda berpengalaman juga bisa memberikan Anda penawaran harga yang lebih beragam.
Jangan Tergiur dengan Harga Murah
Selain pengalaman dari tempat penyewaan tenda, harga juga patut menjadi pertimbangan. Akan tetapi, jangan mudah tergiur dengan penawaran harga tenda yang murah. Bisa saja kualitas yang ditawarkan di bawah standar atau harga tersebut hanya berlaku untuk tenda-tenda tertentu. Anda harus jeli dan teliti ketika sedang melakukan kesepakatan dalam menentukan harga.
Untuk melihat apakah harga yang ditawarkan sesuai atau tidak maka harus membandingkan dengan tempat penyewaan tenda yang lainnya. Sekali pun ada penawaran promo, lihat apa saja kelebihan dan juga kekurangan dari penawaran yang diberikan. Jangan sampai Anda tergoda oleh promo tapi tidak memperhatikan apa yang benar-benar Anda butuhkan untuk acara yang akan Anda selenggarakan.
Pilih Tempat Penyewaan yang Menawarkan Jasa yang Lebih Lengkap
Pada beberapa tempat penyewaan tenda Sidoarjo ada yang hanya menyewakan tenda saja namun ada juga yang sekaligus menawarkan jasa dekorasi. Untuk acara tertentu jasa dekorasi memang tidak dibutuhkan. Akan tetapi, bagaimana jika Anda membutuhkan tenda tersebut untuk acara hajatan, jasa dekorasi tentunya akan sangat dibutuhkan, bukan?
Sekali pun bukan jasa dekorasi, fasilitas pelengkap lain seperti penyediaan kipas atau AC untuk di dalam tenda patut Anda ditanyakan ketika akan melakukan penyewaan. Selain itu penyediaan kursi, meja, hingga sound system dan genset. Setidaknya, ketika Anda sudah mengetahui hal ini Anda bisa menghitung berapa biaya yang harus dikeluarkan. Bisa saja jadi lebih murah karena menyewa di tempat yang sama.
Pilih Tempat Jasa Sewa Tenda yang Dekat
Tips terakhir dalam memilih tempat penyewaan tenda siduarjo adalah memilih tempat penyewaan yang dekat dari tempat tinggal atau dekat dari tempat yang akan digunakan untuk acara. Dengan begitu, Anda bisa menghemat biaya transportasi baik untuk survei lokasi maupun ketika tenda dikirim ke tempat. Anda hanya perlu membayar biaya sewa dan pemasangan saja.